Hasil Uji Coba Awal Musim, Sepang, Hari Ke-2

Wednesday, February 2, 2011

Ini adalah hasil sesi uji coba Sepang pada hari kedua. Dani Pedrosa berhasil mempertajam catatan waktunya. Pada hari sebelumnya Pedrosa berada di posisi ketiga di belakang Casey Stoner dan Jorge Lorenzo dengan catatan waktu 2 menit 2,024 detik. Pembalap mungil asal Spanyol ini berhasil mengembangkan kecepatan sehingga mampu meninggalkan Stoner yg berada di posisi kedua dengan gap sebesar 0,664 detik.

Sementara itu Ben Spies menjadi pembalap Yamaha yang paling cepat dengan gap tipis terhadap Stoner. Spies patut diacungi jempol karena dia berhasil mencatatkan waktu lebih cepat dari Lorenzo. Terlepas dari itu, kubu Ducati dengan dua pembalap andalan mereka belum mampu untuk menampilkan performa yang diharapkan. Semoga saja Valentino Rossi dan Nicky Hayden segera bisa kembali melaju bersama dengan pembalap papan atas lainnya.

No comments:

Post a Comment


 
© Copyright 2011-2012 Simoncelli MotoGP All Rights Reserved.
Template Design by Simoncelli MotoGP | Published by Bloggers Templates | Powered by Blogger.com.