Regulasi Formula 1 2010
Saturday, May 30, 2009
Sebelum batas pendaftaran Jumat kemarin (29/5), FOTA memang dengan keras menolak regulasi 2010 yang ditetapkan FIA. Khususnya yang berkaitan dengan pembatasan anggaran (budget cap). Menurut aturan itu, tim-tim yang ikut budget cap diberi keleluasaan ekstra dalam membuat mobil. Dan ini membuat tim-tim besar marah, karena menciptakan standar ganda.
Deadline pendaftaran Formula 1 2010 kemarin berlangsung lebih mulus dari yang dikhawatirkan. Meski mengancam-ancam bakal mundur, seluruh tim akhirnya tetap mendaftarkan diri. Bahkan, total ada 14 tim yang sudah resmi mendaftar. Selain sepuluh tim yang tahun ini berpartisipasi, ada pula lima nama baru.
Meski tetap mendaftarkan diri, sembilan tim yang tergabung dalam FOTA (asosiasi tim) tetap menantang federasi balap mobil dunia, FIA. Mereka tetap bisa mundur kalau regulasi tahun depan tak sesuai dengan harapan.
Dalam beberapa hari terakhir, sudah muncul tanda-tanda kompromi, tapi belum ada kesepakatan resmi.
Ferrari dan Toyota disebut sebagai penentang utama regulasi yang membatasi pengeluaran hingga "hanya" 45 juta poundsterling tersebut.
Dari sepuluh tim, hanya Williams yang memutuskan "melepaskan diri" dari FOTA, dan lebih dulu mendaftarkan diri. Lainnya tergolong kompak. Selain Ferrari dan Toyota, ada McLaren, BMW-Sauber, Red Bull, Toro Rosso, Renault, Force India, dan Brawn GP.
Kemarin, secara mengejutkan sembilan tim FOTA yang lain ikut mendaftarkan diri. Namun, mereka tetap tidak menerima aturan budget cap. Mereka masih akan terus melakukan negosiasi dengan FIA sampai tanggal pengesahan peserta pendaftar, 12 Juni mendatang. Mereka ingin ada kesepakatan baru (Concorde Agreement) sebelum 12 Juni.
Concorde Agreement adalah perjanjian rahasia antara tim-tim peserta F1 dengan FIA dan FOM (manajemen F1). Dalam perjanjian yang ada, seluruh tim sebenarnya sudah sepakat ikut hingga 2012 sebelum perjanjian baru perlu dibuat.
"Pembaruan Concorde Agreement akan menjamin kelangsungan (Formula 1) dengan cara mengikat semua yang terlibat dalam kerja sama formal. Itu akan menjamin stabilitas lewat pengelolaan yang baik," begitu bunyi pernyataan FOTA.
Sembilan tim FOTA juga menuntut agar tidak terjadi standar ganda dalam regulasi 2010.
Sebelum deadline kemarin, sudah muncul beberapa kompromi. Yaitu FIA bersedia menunda budget cap hingga 2011. Untuk 2010, angkanya masih ditinggikan, yaitu 100 juta euro. Tujuannya memberi waktu kepada tim-tim besar untuk melakukan penyesuaian.
Sebagai balasan, FOTA bersedia membantu tim-tim baru lewat sokongan komponen-komponen tertentu (seperti mesin dan lain-lain). Karena salah satu tujuan budget cap memang untuk menarik minat tim baru.
Dan kemarin, sudah ada lima tim baru yang mengaku sudah ikut mendaftarkan diri. Yaitu Team USF1, Campos Meta1, Prodrive, Lola, serta Litespeed. Total ada 13 slot tersedia untuk 2010, jadi belum tentu semua tim ini bakal diterima pada 12 Juni nanti.
Di antara semuanya, Prodrive paling high profile. Sebab, tim milik David Richards itu bisa membawa merek kondang baru ke F1. Ada rencana, tim itu memakai nama Prodrive untuk 2010, lalu beralih ke Aston Martin untuk 2011 atau paling lambat 2012.
Hingga pukul 23.00 WIB tadi malam, masih belum ada respons resmi dari FIA. Deadline pendaftaran sendiri secara resmi baru berakhir Jumat malam pukul 23.59 waktu Prancis (Sabtu pagi ini pukul 05.59 WIB).
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment